Our Teachers!

Bu Ayu (Wali Kelas)

Bu Ayu adalah wali kelas kami, beliau lah guru yang membimbing kami dengan sangat sangat sabar di kelas 6 Mushab.
Dari Bu Ayu kami dapatkan banyak ilmu pengetahuan dan juga etika untuk bagaimana bersikap kepada orang lain, Bu Ayu merupakan guru yang sangat sabar dan juga sangat penyayang kepada kami, Terimakasih banyak Bu Ayu telah membimbing kami dengan sangat tulus dan ikhlas.

Bu Ipah (Bahasa Inggris)

Bu Ipah adalah guru yang mengajarkan kami di bidang study Bahasa Inggris.
Bu Ipah seorang guru yang sangat asik dan juga menyayangi kami, di saat kami mengerjakan tugas Bu Ipah suka menyetelkan kami musik untuk menenangkan suasana yang tegang dan merasa nyaman, Terimakasih banyak Bu Ipah atas ilmu yang Ibu berikan
.

Pak Yanto (Bina Fiqih)

Pak Yanto adalah guru yang mengajarkan kami di bidang study BinaFiqih.
Pak Yanto guru yang sangat sabar dan baik, Pak Yanto sabar menunggu kami mengerjakan tugas walau kami cukup lama mengerjakannya, tetapi Pak Yanto tidak pernah marah kepada kami Pak Yanto tetap sabar menunggu dan mengajarkan kami, Terimakasih banyak atas ilmu yang Bapak berikan.

Bu Eva (Bahasa Sunda)

Bu Eva adalah guru yang mengajarkan kami di bidang study Bahasa Sunda.
Bu Eva adalah guru yang sabar dan juga baik, dengan Bu Eva kami bisa memahami dan mempelajari Bahasa Sunda dengan baik dan benar, Terimakasih banyak Bu Eva atas ilmu yang Ibu berikan
.

Pak Didi (TIK)

Pak Didi adalah guru yang mengajarkan kami di bidang study TIK, Pak Didi guru yang sabar, baik dan juga asik, Pak Didi dengan sabar mengajarkan kami tentang rumus TIK, kami sangat senang ketika pelajaran TIK, Terimakasih banyak Pak Didi atas ilmu yang Bapak berikan.

Pak Firdaus (Bahasa Arab dan PAI)

Pak Firdaus adalah guru yang mengajarkan kami di bidang study Bahasa Arab dan juga PAI.
Pak Firdaus adalah guru yang sangat sabar, asik, dan juga baik kepada kami, Pak Firdaus membuat kami merasa senang saat mempelajari Bahasa Arab dan juga PAI, Terimakasih banyak atas ilmu yang Bapak berikan
.

Pak Fathur (Pramuka)

Pak Fathur adalah guru yang mengajarkan kami di bidang study Pramuka.
Pak Fathur seorang guru yang sangat asik tetapi Pak Fathur juga guru yang bersikap tegas, Pak Fathur membuat pelajaran Pramuka menjadi asik dan seruu! Kami sering bercanda di saat pelajaran Pramuka, tetapi sayangnya di semester 2 sudah tidak ada lagi pramuka, Terimakasih Pak Fathur atas ilmu yang Bapak berikan.

Pak Ahlul (PJOK)

Pak Ahlul adalah guru yang mengajar kami di bidang study PJOK.
Pak Ahlul guru yang baik dan juga asik, Pak Ahlul tidak jarang mengajak kami untuk menontom film di kelas, itu momen yang asik! Disaat olahraga pun Pak Ahlul dengan sabar menunggu kami yang lelah berolahraga, Terimakasih banyak atas ilmu yang Bapak berikan.

Guru-Guru TQ